Wednesday 27 January 2016

"penelitian pasar"
Selamat pagi rekan-rekan...
Selamat beraktivitas !!!

Setelah membahas tentang "10 langkah-langkah untuk memulai sebuah bisnis", maka pada kesempatan kali ini, Saya ingin share tentang "bagaimana memahami pasar Anda".

 Untuk menjalankan bisnis yang sukses, seorang entrepreneur atau pebisnis perlu belajar tentang pelanggannya, pesaingnay dan industri di mana dia berbisnis.

Penelitian pasar adalah proses menganalisa data untuk membantu Anda di dalam memahami produk dan jasa yang ada diminta oleh pelanggan dan bagaimana supaya Anda bisa bersaing dalam bisnis. Penelitian pasar juga dapat memberikan pemahaman yang berharga untuk membantu Anda dalam :

  • - Mengurangi resiko bisnis
  • - Menemukan masalah saat ini dan yang akan datang dalam industri (bisnis) Anda
  • - Mengidentifikasi peluang penjualan
Cara melakukan riset pasar. 

Sebelum Anda memulai menjalankan bisnis, pahamilah dasar-dasar dari penelitian/riset pasar dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. 1.Mengidentifikasi sumber resmi dari pemerintah terhadap data pasar dan industri (BPS)
Pemerintah melalui Badan Pusat Statistik (BPS) menawarkan sangat banyak sekali data dan informasi tentang bisnis yang dapat membantu dalam melakukan penelitian pasar. Sumber-sumber ini memberikan informasi berharga tentang pelanggan Anda dan juga pesaing Anda :
  • - Indikator ekonomi
  • - Statistik Ketenagakerjaan
  • - Pendapatan dan Laba
  1. 2. Mengidentifikasi Sumber Analisis Tambahan
Grup bisnis,  majalah bisnis, kampus atau universitas, dan pihak ketiga lainnya mengumpulkan dan menganalisis data tentang tren bisnis. Gunakan internet dan database untuk menemukan informasi yang terkait dengan lokasi dan industri dari bisnis Anda.

  1. 3. Memahami marketplace Internasional
Perekonomian saat sekarang ini adalah pasar global, jadi penting untuk memahami faktor-faktor internasional yang mempengaruhi bisnis Anda. Sumber daya ini membantu Anda untuk meneliti pasar internasional terhadap produk atau jasa :
  • - Panduan penelitian pasar untuk eksportir
  • - Mengidentifikasi sumber daya untuk pemilik bisnis dalam pencarian untuk menjual produk mereka di luar negeri
  • - Penelitian pasar suatu negara
  • - Laporan tentang isu-isu perdagangan di seluruh dunia.


*Sumber utama : www.sva.com

1 comment:

  1. Yuk Main Togel nya Di AREATOTO, Togel Aman & Terpercaya || Proses Depo/WD Cepat ( Kurang Dari 2-3 Menit ) Minimal Depo 20RB , Minimal Wd 50RB

    ReplyDelete

"Welcome Home"

Selamat datang rekan-rekan.. Semoga Blog ini dapat bermanfaat bagi kita semua. I hope your enjoy and happy here guys..
Powered by Blogger.

My Online University

My Album

Sponsor

Belajar Iklan Di Facebook 125x125

Video Hari Ini

Popular Posts

Cari Ide dan Motivasi